Jumat, 02 November 2012

Manfaat Brokoli Bagi Kesehatan



Brokoli (Brassica oleracea italica)
Deskripsi
Tanaman ini masuk keluarga kubis-kubisan. Cocok ditanam di dataran tinggi yang lembab dan bersuhu rendah. Tidak tahan panas dan hujan secara terus menerus. Brokoli dipetik sebagai sayur setelah berumur 60-90 hari. Jika bunganya telah mekar, tangkainya akan memanjang dan keluar kuntum bunga berwarna kuning.
Kandungan Kimia
Bunganya mengandung air, protein, lemak, karbohidrat, serat, kalsium, zat besi, vitamin A,C,E. Juga tiamin, riboflavin, nikotinamide, beta karoten, dan glutation. Fitohormon yang terdapat pada bunga brokoli mampu mempercepat proses penyembuhan setelah sakit berat. Diantaranya kelompok kubis-kubisan, brokoli paling kaya mengandung sulforatan, zat antioksidan paling ampuh. Sulforaphane (SFN) bisa membunuh Helicobacter pylori (kuman penganggu kerja lambung), membantu mengatasi infeksi pada kuman. Sayuran ini memiliki sifat anti-acetylcholinesterase, yang baik bagi penderita Alzheimer (gangguan intelektual dan memori) atau yang biasa kita kenal dengan pikun. Selain itu, brokoli dapat menyembuhkan pada penyakit kanker prostat.



0 komentar:

Posting Komentar

◄ Newer Post Older Post ►