Jumat, 09 November 2012

Manfaat Wortel Bagi Kesehatan

Wortel (Daucus carota)
Deskripsi
Wortel termasuk dalam keluarga Umbeliflorae. Tanaman ini termasuk tanaman semusim yang berbentuk rumput. Daunnya menyirip ke dalam. Bunganya majemuk seperti payung rata, berwarna putih, dan cokelat tua di tengahnya. Akar tunggang tanaman wortel berubah bentuk dan fungsi menjadi umbi bulat panjang dan langsing. Umbi wortel enak rasanya dan berwarna kuning agak kemerahan. Varietas wortel lokal yang berasal dari Lembang dan Cipanas mempunyai rasa agak manis dan enak sehingga disukai masyarakat.
Kandungan Kimia
Worterl kaya pro-vitamin A. Lantaran itu baik untuk menjaga kesehatan mata. Khususnya bagi anak-anak untuk menghindari buta senja dan meningkatkan ketahanan tubuh terhadap penyakit infeksi. Sedangkan kandungan karoten terutama beta karoten berfungsi menghalangi kanker dengan jalan mengacaukan mekanisme kanker yang merusak sel. Untuk memperoleh zat antikanker lebih banyak, sebaiknya wortel dikonsumsi dalam keadaan masak. Pemasakan bisa meningkatkan karoten 2-5 kali lebih banyak. Namun, pemasakan terlalu lama, justru akan menghilangkan beta karoten.

WebRep
currentVote
noRating
noWeight

0 komentar:

Posting Komentar

◄ Newer Post Older Post ►